Arti BatagorNamun tahukah Anda, bahwa makanan khas Bandung ini ternyata adaptasi dari hidangan Tionghoa-Indonesia namun lebih populer dikenal dengan batagor Bandung. Batagor sendiri dibuat dari adonan bakso yang dibuat dari bahan tenggiri lalu diisi ke dalam tahu kemudian menggunakan kulit pangsit lalu digoreng.


Bahan:

  • 10 sdm tepung tapioka
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 buah tahu kotak besar, potong dadu
  • 1 butir telur
  • 2 batang daun bawang
  • air panas secukupnya

Bumbu:

  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk

Saus kacang:

  • 1 genggam kacang tanah
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt gula
  • kecap manis secukupnya

Cara membuat:

  1. Campurkan tepung tapioka dan terigu.
  2. Masukkan daun bawang, telur, garam, kaldu bubuk dan bawang putih halus. Aduk rata.
  3. Tuang air panas sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga menjadi adonan yang tercampur rata.
  4. Panaskan minyak, ambil satu sendok adonan dan goreng ke dalam minyak panas hingga matang kecokelatan. Angkat.
  5. Goreng kacang tanah, haluskan dengan bahan lain. Sajian batagor tahu dengan bumbu kacang dan kecap manis.